Pemain timnas Spanyol ini yakin sokongan tuan rumah di Camp Nou akan
menjadi bekal berharga Barcelona melawan Chelsea di leg kedua
semi-final Liga Champions.
Gelandang Barcelona Andres Iniesta memberikan
pujiannya kepada pertahanan yang sudah ditunjukkan para pemain Chelsea.
Berkat pertahanan kokoh tersebut, Chelsea berhasil memetik kemenangan
1-0 atas Barcelona di laga leg pertama semi-final Liga Champions
dinihari tadi.
"Kami paham Chelsea selalu beruntung terhadap kesempatan yang telah mereka dapatkan," kata pemain tim nasional Spanyol ini kepada TV3 Catalunya.
"Kami paham Chelsea selalu beruntung terhadap kesempatan yang telah mereka dapatkan," kata pemain tim nasional Spanyol ini kepada TV3 Catalunya.
"Mereka hanya memiliki beberapa peluang saja
tapi kami ternyata tak cukup mampu untuk bisa menuntaskan sejumlah
peluang yang kami peroleh."
"Saat ini masih ada satu pertandingan lagi yang masih harus dimainkan. Kami berharap permainan mereka masih sama, yakni dengan menumpuk pemain mereka di belakang."
"Harus kami akui, mereka bertahan begitu bagus tetapi [di leg kedua nanti] kami akan bermain di kandang dan memperoleh sokongan penonton tuan rumah. Ini tentunya akan menjadi modal besar buat kami," ujarnya.
Laga leg kedua semi-final Liga Champions akan dilangsungkan pada pekan depan. Pada pertandingan tersebut Barcelona akan menjadi tuan rumah menghadapi Chelsea.
"Saat ini masih ada satu pertandingan lagi yang masih harus dimainkan. Kami berharap permainan mereka masih sama, yakni dengan menumpuk pemain mereka di belakang."
"Harus kami akui, mereka bertahan begitu bagus tetapi [di leg kedua nanti] kami akan bermain di kandang dan memperoleh sokongan penonton tuan rumah. Ini tentunya akan menjadi modal besar buat kami," ujarnya.
Laga leg kedua semi-final Liga Champions akan dilangsungkan pada pekan depan. Pada pertandingan tersebut Barcelona akan menjadi tuan rumah menghadapi Chelsea.
0 komentar:
Posting Komentar